Tag: rumah kontrakan

  • 8 Tips Penting Kala Memilih Kontrakan Rumah

    Anda berencana menyewa rumah untuk hunian bersama keluarga? Berbagai faktor harus dicermati, sehingga Anda merasa nyaman, aman dan senang selama menghuninya. Nah, apa saja penilaian penting terhadap kontrakan rumah?

    1.     Lokasi dekat dengan tempat kerja

    Supaya tetap menghemat biaya transportasi maka sangat penting untuk memilih hunian yang dekat dengan aktivitas harian Anda. Jangan hanya terpikat dengan harga murah tapi justru terjadi pemborosan, karena lokasinya jauh dengan tempat kerja. Penting pula untuk memastikan kalau daerahnya relatif aman dari risiko bencana alam. Dengan begitu, Anda juga merasa lebih tenang dan aman selama menghuni rumah kontrakan tersebut.

    2.     Cermati spesifikasi rumah

    Kebutuhan pasangan muda dan yang sudah memiliki anak pastinya berbeda. Oleh karena itu, sebelum menyewa rumah sangat penting untuk mengetahui spesifikasi dan fasilitasnya seperti instalasi air, listrik, kamar mandi, kamar tidur, dapur, taman dan sebagainya. Dengan begitu, sekaligus memastikan kalau hunian sesuai dengan kebutuhan.

    3.     Cek kondisi bangunan

    Sangat tepat bila Anda meluangkan waktu untuk mengecek setiap sudut bangunannya. Supaya mengetahui kondisi bangunan lebih detail. Bila terdapat bagian rumah yang mengalami kerusakan bisa meminta kesanggupan pemilik untuk memperbaikinya. Dengan begitu, bisa mengurangi risiko atas kerusakan yang terjadi.

    4.     Pastikan lingkungannya bersih

    Cermati keadaan sekelilingnya untuk memastikan kebersihannya, seperti tempat pembuangan sampah, selokan dan sebagainya. Lingkungan yang kotor akan menjadi sumber penyakit, karena itu faktor ini sangat penting untuk selalu diperhatikan. Dengan begitu, Anda bisa menekan risiko penularan penyakit dan menjaga kesehatan keluarga lebih baik.

    5.     Fasilitas dekat rumah kontrakan

    Sangat menyenangkan bila tinggal di kawasan dengan fasilitas sangat memadai seperti tempat ibadah, taman kota, kampus, minimarket dan sebagainya. Dengan begitu, semua kebutuhan Anda bisa terpenuhi dengan mudah dan cepat. Akses jalan juga menjadi pertimbangan penting. Apabila Anda memiliki mobil maka pastikan jalannya bisa dilewati kendaraan tersebut. Termasuk pilihlah rumah yang memiliki garasi atau car port.

    6.     Harga sewa

    Secara umum, bila lokasi kontrakan rumah berada di perkotaan, fasilitas lengkap, lingkungan bersih, kondisi bangunan bagus apalagi masih baru sudah pasti harganya relatif tinggi. Untuk itu, Agar sesuai dengan anggaran Anda maka harus menyesuaikan dengan kebutuhan juga. Pilihlah rumah yang lebih sederhana agar harganya lebih terjangkau. Cara lain adalah menyewa dengan jangka waktu lebih lama, karena biasanya pemilik rumah akan memberikan potongan harga.

    7.     Minta perjanjian sewa rumah

    Jangan hanya menyewa rumah tanpa perjanjian yang jelas yang memuat hak dan kewajiban Anda dan pemilik rumah. Anda harus memahami betul seluruh klausul tersebut agar tidak terjadi sengketa di kemudian hari. Perjanjian tersebut biasanya memuat perihal nama penyewa atau penanggungjawab, jangka waktu sewa, harga kontrak rumah dan sebagainya.

    8.     Bergaul dengan tetangga

    Manusia adalah mahluk sosial oleh karena itu Anda pun harus bisa bersosialisasi dengan tetangga atau masyarakat sekitar. Ikuti semua kegiatan masyarakat yang sekiranya wajib. Kalau Anda dan keluarga membaur dengan masyarakat maka akan semakin nyaman dan betah tinggal di lingkungan tersebut. Anda pun akan dikenal oleh masyarakat dan mereka akan sigap memberikan bantuan kala Anda tertimpa kesulitan tertentu.

    Nah, itulah beberapa faktor yang harus senantiasa dipertimbangkan kala Anda akan menyewa rumah. Kalau semua kebutuhan akan kontrakan rumah terpenuhi maka Anda bisa tinggal lebih nyaman dan aman. Jangan lupa juga untuk selalu menjalin komunikasi dan hubungan baik dengan pemilik rumah.

    Baca juga : Rumah Kontrakan

  • Sewa Rumah Kontrakan Murah

    Sewa Rumah Kontrakan Murah

    Banyaknya bisnis properti yang berkembang membuat banyak orang mempunyai beberapa rumah namun tidak dihuni. Agar bisa mendapatkan keuntungan darinya maka rumah tersebut dikontrakkan. Dikontrakkan bukan hanya membuat rumah tersebut jadi menguntungkan namun juga membuat pendatang bisa mempunyai tempat tinggal meskipun hanya rumah kontrakan.

    Rumah Kontrakan

    Rumah kontrakan pada dasarnya adalah sebuah rumah yang dijadikan lahan investasi bagi pemiliknya. Bukan cuma properti jenis apartemen dan yang terlihat mewah. Namun rumah kontrakan juga termasuk investasi properti. Kini investasi ini banyak dilakukan oleh artis – artis terkenal bahkan. Mereka mempersiapkan bisnis baru yang nantinya kerika mereka tidak memiliki eksistensi lagi di dunia hiburan, mereka tetap mempunyai penghasilan yang besar.

    Jangan salah jika rumah kontrakan yang disewakan hanya berupa rumah tipe kecil. Kini ada yang telah berupa istana megah. Dikontrakkan pun bukan hanya untuk tempat tinggal namun juga untuk kegiatan bisnis lainnya. Namun Anda harus memahami cara memilih rumah ini dengan baik, antara lain:

    1. Harga Sewa Murah

    Yang pertama kali harus diperhatikan dalam menyewa rumah ialah harganya. Usahakan untuk mendapatkan sewa rumah dengan harga yang dapat Anda jangkau. Memilihnya disesuaikan dengan budged yang tersedia sesuai dengan kemampuan finansial Anda. rumah yang disewakan ini pun mempunyai 2 jenis pembayaran yaitu per bulan dan juga per tahun. Pilih dengan harga yang paling pas dan juga sistem yang paling sesuai.

    1. Lakukan Survei Terlebih Dulu

    Sebaiknya Anda melakukan survei terlebih dahulu sebelum menentukan untuk menyewa rumah tersebut. Apakah latar belakang yang dimilikinya bagus. Jangan karena Anda ingin mendapatkan harga sewa murah jadi main ambil saja. Perhatikan fasilitas yang dimiliki apakah lengkap atau tidak? Dengan melakukan survei Anda akan mengetahui apakah rumah tersebut dalam keadaan baik atau malah sebaliknya. Banyak genteng yang bocor serta lampu yang padam sehingga terlihat menyeramkan.

    1. Dekat Dengan Fasilitas Publik Seperti Tempat Ibadah Dan Fasilitas Umum Lain

    Usahakan untuk menyewa rumah yang dekat dengan fasilitas umum agar dekat dengan akses yang Anda tuju. Akses tersebut seperti kantor, kampus, sekolah maupun rumah ibadah. Fasilitas umum tersebut akan menjadi pusat aktivitas rutin orang sehingga lingkungan Anda termasuk dalam keadaan yang padat penduduk. Lingkungan yang padat penduduk akan lebih aman dibandingkan dengan yang sepi karena tindak kejahatannya dapat sedikit diorganisir.

    1. Lingkungannya Aman Dan Nyaman

    Memilih rumah untuk disewa bukan berarti berpatokan pada harga murah saja tetapi juga lingkungan haruslah nyaman dan aman untuk ditinggali. Jangan sampai harga murah didapat karena lingkungan yang akan Anda tinggali termasuk dalam lingkungan yang rawan serta banyak terjadi kejahatan. Usahakan untuk menanyakan pada warga sekitar ataupun perangkat yang ada untuk mengetahui status keamanan lingkungannya.

    Sewa Rumah Kontrakan Murah

    Mempunyai tempat tinggal bagus tidak hanya dengan cara membeli ataupun membangun sendiri. Anda bisa memiliki rumah idaman dengan cara mengontrak. Jangan gengsi, karena membangun rumah memang membutuhkan biaya yang besar sehingga Anda perlu menabung dulu dengan jalan sambil mengontrak rumah.

    Rumah kontrakan yang baik ialah yang mempunyai lingkungan nyaman dan aman juga sesuai dengan keuangan Anda. tak perlu menyewa dengan rumah yang berharga fantastis, cukup dengan rumah yang sesuai dengan kebutuhan Anda dan juga jika rumah kontrakan tersebut didapat dengan harga terjangkau.

    Keuntungan Berlipat Investasi Properti

" "